Review : Argana Argan Oil

Review Argana Argan Oil

Assalamu'alaykum Cantikians,

Bulan lalu pas Ramadhan aku menang giveaway dari onlineshop @arganabeautyindo lho. Gak nyangka bakalan menang giveaway padahal niatnya cuma iseng-iseng aja ikutan giveaway. Aku dapat notif dari linenya Argana kalau dia lagi ngadain giveaway berhadiah 1 botol Argan Oil. Langsung aku buka instagram dan tulis komen di foto yang di upload @arganabeautyindo alasan kenapa aku pengen banget mencoba produk Argan Oil-nya Argana. Ya sudah aku tulis aja secara jujur karena memang aku sangat suka dengan Argan Oil, termasuk pengguna setianya Argan Oil dan pengen banget cobain Argan Oil-nya Argana karena merupakan Premium Grade Argan Oil dan termasuk salah satu Argan Oil terbaik yang ada di Indonesia. Surprising, komen tersebut yang mengantarkan aku bisa memenangkan giveaway dari Argana. Happy banget dapat giveaway berupa 1 botol kecil Argan Oil dari Argana. Apalagi didalam paketnya diselipkan sebuah surat kecil yang isinya manis banget bikin terharu hehehe.

Sweet banget ya suratnya hehehe ❤ ❤

Ya sejak aku mencoba Argan Oil, aku memang jadi jatuh cinta banget sama oil satu ini. Manfaatnya yang begitu banyak bukan saja untuk kulit, tapi juga untuk bibir, rambut, alis, bulu mata dan juga kuku. Sampai sekarangpun aku masih terus pakai Argan Oil dalam rangkaian daily skincare-ku.

Baca juga : Review Argan Oil

Nah Argana Argan Oil ini beneran beda dan jujur aku malah lebih suka sama Argana dibanding Argan Oil yang aku pakai sebelumnya. Review selengkapnya bakalan aku tulis di postingan kali ini.


KEMASAN :

Unboxing Argana Argan Oil

Little Argana Argan Oil ❤

Tutup Pipet

Botolnya lucu banget, mungil, imut terbuat dari kaca bening dengan tutup yang menyatu dengan pipetnya. Label kemasannya juga simple tapi terlihat clear dan elegant. Love the packaging.


KOMPOSISI :

Ingredients Produk

100% Minyak Argan Organik bersertifikasi (Argana Spinosa).

Secara khusus dibuat oleh Argana Women Cooperative Agadie Morocco.

Argana Argan Oil ini masa expired-nya diperkirakan sekitar 2,5 tahun dari produksi produk.


Just 100% Goodness

Produk ini juga di klaim :

Tanpa Silikon
Tanpa Gluten
Tanpa Bahan kimia
Tanpa Bahan sintetis
Tanpa Bahan pewangi
Tanpa Bahan pengawet
Hanya 100% kebaikan


INSTRUKSI :

Instruksi Pemakaian Produk

Wajah :
Gunakan 2 tetes kemudian pijat pada wajah dan leher secara merata, gunakan semalaman. Baiknya digunakan dalam keadaaan kulit masih terdapat bulir-bulir air sehingga oil-nya terserap sempurna ke dalam kulit.

Rambut & kulit kepala :
Pijat beberapa tetes ke rambut, cuci setelah 30 menit atau gunakan 3 tetes pada rambut setengah kering sehabis dicuci.

Kulit :
Pijat beberapa tetes ke kulit

Argan Oil juga bermanfaat untuk bibir kering, kuku dan tumit pecah-pecah.


TEKSTUR & AROMA :

Teksturnya super bening

Light & Ringan

Cepet meresap ke dalam kulit

Argana Argan Oil ini teksturnya sangat light, begitu ringan, berwarna kuning keemasan yang super bening, cepat sekali meresap ke dalam kulit tanpa meninggalkan kesan lengket dan greasy. Oleh karena itu Argan Oil ini cocok untuk semua jenis kulit bahkan untuk kulit yang sensitif sekalipun, bisa digunakan untuk semua masalah kulit dari mulai kulit kering sampai berjerawat dan berminyak. Super enak banget pake Argana Argan Oil ini. Aroma yang terdapat dalam produk inipun enak banget, wanginya calming, mirip kaya aroma coklat tapi wanginya samar-samar banget bahkan hampir tidak tercium.


CARA PENGAPLIKASIAN PRODUK :

Aku pakai Argana Argan Oil ini sebagai serum wajah pada malam hari dan besok paginya wajah jadi lembap, sehat, cerah, kulit jadi less oily dan malah terlihat balance dan kencang. Oiya Argan Oil juga ngebuat pori-pori wajah jadi lebih kelihatan sopan

Dipakai sebelum menggunakan day cream dan make up pada pagi hari dan itu ngebuat make up jadi terlihat glowing bersinar dan flawless.

Aku pakai juga di alis dan bulu mata, dan itu ngebuat rambut-rambut di alis dan bulu mata jadi lebih kuat, sedikit menebal, dan agak terlihat memanjang

Kalau bibir lagi kering banget bahkan sampai perih dan pecah-pecah. Aku oleskan Argana Argan Oil ini ke bibir dan aku biarkan sepanjang malam. Besoknya kembali jadi baby lip lagi

Aku juga suka campurkan Argana Argan Oil ini pada masker wajah, kulitnya jadi lembap, cerah dan glowing kalau habis maskeran

Kadang aku juga suka pakai sekitar 3 tetes Argana Argan Oil pada rambut dalam keadaan setengah kering setelah keramas. Dan itu bikin rambut jadi lembut, bercahaya dan lebih kelihatan bervolume.

Overall, aku cinta banget sama Argana Argan Oil ini baik itu dari segi tekstur, aroma maupun hasilnya yang amazing. Argan Oil itu memang pantas disebut sebagai Magic Oil karena minyak yang berasal dari pohon tertua di dunia yang ada di Maroko ini memang memiliki manfaat yang sangat banyak untuk kesehatan dan kecantikan terutama kulit, rambut, kuku, dan bibir. Argan Oil juga bisa berfungsi sebagai Anti Aging lho. Pokonya dari sekian banyak Oil-oilan yang aku coba, Argan Oil adalah Oil favoritku banget deh.

Kalian bisa dapatkan produknya Argana Argan Oil ini di :

Instagram : @arganabeautyindo

Website : Arganabeauty





Comments

Post a Comment