Micellar
Cleanser atau Micellar
Water saat
ini lagi booming banget didunia kecantikan. Banyak sekali bermunculan Micellar
Water dari berbagai macam merk, baik yang dari dalam negeri maupun luar negeri.
Aku sendiri lebih suka membersihkan sisa-sisa make up dengan olive oil dan gak
terlalu tertarik dengan Micellar Water sampai pada suatu hari Marun Aromaterapi
mengeluarkan produk Micellar Cleanser dan langsung tertarik. Yah memang sejak
berkenalan dengan Natural Skincare, aku jadi lebih tertarik dengan segala macam
Skincare yang berbahan dasar alami dan tidak terlalu melirik Skincare yang
konvensional sekalipun itu produk yang hits banget xixixi. Aku memang sudah jatuh
cinta dan kulitku lebih nyaman kalau pakai Natural Skincare. Dan tahun ini
memang berniat buat konsisten menggunakan Natural Skincare kalau bisa semua
produknya Natural Skincare.
Marun
Aromaterapi memang juara sekali buat mengambil hati ini, dimulai dengan
packaging semua produknya yang keren banget, komposisi produknya yang lengkap
dan berkualitas, dan hasil racikan tangan mbak Rahmi itu lho yang menurutku amazing banget. Saat ini ada beberapa skincare dari Marun Aromaterapi yang sedang aku cobain dan salah satunya adalah Micellar Cleanser.
Micellar
Cleanser Marun Aromaterapi adalah pembersih wajah 2 in 1 yang berfungsi sebagai
cleanser sekaligus toner. Micellar Cleanser ini merupakan line Acne Care. Tapi
walaupun dari line Acne Carenya Marun Aromaterapi tetap bisa digunakan oleh
semua jenis kulit, baik yang berjerawat maupun yang tidak berjerawat. Micellar Cleanser Marun ini fungsinya sama persis seperti Micellar Water yang beredar dipasaran, tapi yang ini berfungsi sebagai toner juga.
1 Botol
Micellar Cleanser Marun Aromaterapi ukuran 75 ml dijual dengan harga normal Rp.
145.000,-. Kebetulan awal bulan Januari 2017 lalu ada discount khusus line Acne
Care sebesar 15%, jadi aku beli Micellar Cleanser ini seharga Rp. 123.000,-, lumayan
banget kan. Dengan harga segitu mungkin terbilang cukup mahal ya apalagi
dilihat ukurannya mini banget hanya 75 ml. Tapi ukuran segitu menurutku bisa
untuk pemakaian 2-3 bulan kalau dipakai malam hari saja. Dan mengingat
bahan-bahannya pun alami dan berkualitas jadinya menurutku produk ini sesuai dengan harganyalah yah.
Micellar
Cleanser Marun Aromaterapi dikemas dalam botol plastik bening yang mudah sekali
digenggam. Kemasannya didominasi label berwarna soft tosca yang cantik dan
kelihatan fresh banget. Ini merupakan kemasan dengan design terbaru untuk line
acne care.
Tutup botolnya berbentuk sprayer jadinya mudah banget diaplikasikannya. Mau langsung disemprot kewajah atau kekapas tinggal tekan aja sprayernya hehehe. Kemasannya travel friendy banget, cukup ringan dan terbilang kecil. Micellar Cleanser ini sepertinya memang didesign sepraktis mungkin jadinya mudah dibawa kemana-mana dan bisa dipakai kapanpun dan dimanapun.
Tutup Botol Sprayer Micellar Cleanser Marun Aromaterapi |
Tutup botolnya berbentuk sprayer jadinya mudah banget diaplikasikannya. Mau langsung disemprot kewajah atau kekapas tinggal tekan aja sprayernya hehehe. Kemasannya travel friendy banget, cukup ringan dan terbilang kecil. Micellar Cleanser ini sepertinya memang didesign sepraktis mungkin jadinya mudah dibawa kemana-mana dan bisa dipakai kapanpun dan dimanapun.
FUNGSI
:
Micellar Cleanser membersihkan, menyegarkan dan melembabkan kulit. Kandungan minyak esensialnya berkhasiat antiseptik dan meregenerasi sel kulit. Bebas paraben, sulfate, petrochemicals dan synthetic fragrance.
Fungsi Micellar Cleanser Marun Aromaterapi |
Micellar Cleanser membersihkan, menyegarkan dan melembabkan kulit. Kandungan minyak esensialnya berkhasiat antiseptik dan meregenerasi sel kulit. Bebas paraben, sulfate, petrochemicals dan synthetic fragrance.
CARA
PAKAI :
❤❤ Usapkan merata pada wajah dan leher dengan kapas ❤❤ .
Cara Pakai Micellar Cleanser Marun Aromaterapi |
❤❤ Usapkan merata pada wajah dan leher dengan kapas ❤❤ .
Kalau aku
pakai Micellar Cleanser ini sebelum mencuci wajah dengan facial wash.
Semprotkan 3-4 semprotan pada kapas lalu usapkan ke seluruh wajah dan leher
termasuk ke bibir dan area sekitar mata. Dipakai hanya pada malam hari saja. Tapi kadang dipakai pagi hari juga sih kalo lagi sempet.
Aqua, witch
hazel extract, pro-vitamin B5, chamomile hydrosol, licorice extract, cucumber
extract, allantoin, decyl glucoside, cocamidopropyl betaine, Lavandula
angustifolia oil, Eucalyptus radiata oil, Cananga adorata oil, benzyl alcohol.
Karena
Micellar Cleanser ini produk natural, maka masa kadaluarsanyapun hanya sebentar
kurang lebih 6 bulan dari tanggal produksi. Waktu itu aku order Micellar
Cleanser ini sekitar minggu pertama di bulan Januari 2017, dan masa
kaduluarsanya tanggal 2 Juli 2017. Hampir semua produk Marun Aromaterapi itu
made by order, karena produknya alami makanya umur produknya sebentar gak
nyampe tahunan gak seperti produk konvensional dipasaran. Tapi tenang, kamu
hanya perlu menunggu sekitar 1-2 hari saja kok buat PO produknya Marun
Aromaterapi dan dapatkan produk yang selalu fresh setiap kamu order.
Micellar
Cleanser Marun Aromaterapi ini memiliki tekstur seperti air. Lain halnya dengan
Micellar Water yang kebanyakan dipasaran yang memiliki warna bening kaya air,
Micellar Cleanser Marun Aromaterapi ini warnanya kuning kecoklatan dan keruh
warnanya. Teksturnya bener-bener cair, gak lengket, mudah sekali meresap dan
dingin saat diaplikasi ke wajah. Oh iya saat disemprot pada kapas, Micellar
Cleanser ini gak cepet mengering kok, cairannya tahan lama di kapas.
AROMA
:
Micellar
Cleanser Marun Aromaterapi ini memiliki aroma yang menyegarkan. Aromanya
berasal dari essential oils Cucumber dan Chamomile yang juga berkhasiat
membersihkan dan menyegarkan. Wanginya enak banget, bener-bener bikin rileks,
bukan wangi herbal yang bau jamu gitu. Ini bener-bener wanginya dominan dari
mentimun plus bunga-bungaan.
HASIL
:
Dari awal
pemakaian sudah syuka sekali sama Micellar Cleanser ini. Ada sensasi
dingin-dingin, sejuk dan adem saat pakai Micellar Cleanser ini. Gak ada tuh
drama wajah terasa perih-perih atau panas pas pakai ini. Apalagi pas nyium aromanya itu
bikin rileks banget. Produk satu ini juga sukses bikin wajah kembali segar dan
lembab. Gak usah takut kulit bakalan kering, karena produk ini gak bikin wajah
menjadi kering kok. Micellar Cleanser ini juga menurutku bakalan cocok untuk
semua jenis kulit wajah, sekalipun yang punya tipe kulit sensitif. Kulit
wajahku termasuk sensitif dan Alhamdulillah aku cocok banget pakai Micellar
Cleanser ini. Bahkan katanya produk satu ini juga bisa digunakan oleh anak-anak
sekalipun karena memang alami dan aman. Selain itu Micellar Cleanser ini sesuai
dengan fungsi utamanya membersihkan, memang ampuh banget buat ngebersihin kulit
dari kotoran, debu, minyak diwajah, sisa-sisa make up kaya bedak, bahkan
sisa-sisa make up yang susah dihilangkan seperti lipstick, maskara dan
eyeshadow sekalipun. Amazing bangetlah produk satu ini, beneran juara banget.
Pakai Micellar Cleanser ini tuh ngerasa bersih banget wajahnya, seger dan kaya
recharge gitulah wajahnya. Hilang wajah lelah dan kusamnya hehehe. Oh iya
kenapa Micellar Cleanser ini termasuk line Acne Care sepertinya karena
fungsinya yang membersihkan sampai kotoran diwajah itu tuntas dan maksimal bersihnya
dan memang produk ini mengandung antiseptik juga. Salah satu kunci wajah yang
bebas jerawat adalah wajah yang bersih.
Nih aku kasih
lihat hasil pemakaian Micellar Cleanser ini sampai bener-bener kotoran dan sisa
make upnya keangkat semua.
Micellar
Cleanser Marun Aromaterapi ini sangat recomended buat kalian coba apalagi yang
punya kulit sensitif. Micellar Cleanser ini beneran ampuh buat membersihkan,
melembabkan dan menyegarkan wajah. Trus Micellar Cleanser ini bener-bener
praktis banget digunakan, bisa dipakai kapanpun dan dimanapun. Apalagi bagi
kalian yang suka traveling dan gak ada waktu buat cuci wajah pakai facial wash,
pakai Micellar Cleanser aja praktis gak perlu bilas-bilas.
Bagi kalian
yang tertarik sama produk ini dan banyak juga lho produk skincare lainnya bisa
langsung aja mengunjungi :
Web : @marunaromaterapi.com
Instagram
: @marun_aromaterapi
Atau bagi
kalian yang berdomisili di Bogor atau sekitarnya langsung mampir aja sekalian
bisa Spa disana, alamatnya di :
Jl. Cimanggu Kecil Komp. Balitvet No. CC-3 Bogor, Indonesia 16114
Comments
Post a Comment