Review ; Natur-E Daily Nourishing - Calming Hand & Body Lotion


Assalamu'alaykum Cantikians,

Alhamdulillah teman-teman minggu ini usia kehamilanku sudah 15 minggu itu artinya debaynya makin gede, perutku makin buncit saja dan aku makin gendut hahaha. Gak kerasa banget minggu demi minggu aku lalui dan Alhamdulillah dijalani dengan lancar dari trisemester pertama sampai sekarang sudah trisemester kedua kehamilan. Oiya btw kali ini aku lagi gak mau nulis seputar cerita kehamilan kok, tapi mau mereview produk yang ada hubungannya dengan kehamilanku. Teman-teman yang udah pernah merasakan hamil mungkin pernah mengalami perubahan tekstur pada kulit dari yang tadinya kulitnya normal menjadi kering atau mungkin jadi lebih sensitif. Aku merasakan hal itu lho terutama pada kulit badanku yang dulunya cenderung normal tapi semenjak hamil apalagi dari mulai menginjak usia 3 bulan mulai terasa cepet banget kering, sering gatal-gatal, lebih sensitif apalagi area kulit sekitar perut dan payudara. Dan katanya kalau digaruk sembarangan bakalan menyebabkan bekas-bekas merah atau malah Stretch Mark, oh no gak mau kan.

Nah akhirnya dari awal kehamilan akupun mencari-cari sebuah lotion yang bisa melembapkan kulitku agar tidak kering dan tentunya akupun sangat selektif memilih sebuah body lotion karena kulitku sangat sensitif selama kehamilan ini. Akhirnya akupun menemukan Body Lotion terbaru dari Natur-E brand kesukaanku untuk produk body lotion yaitu Natur-E Daily Nourishing - Calming Hand & Body Lotion. Variant ini adalah variant body lotion terbarunya dari Natur-E dan mungkin di beberapa store belum tersedia variant ini.

Kenapa aku yakin untuk memilih Natur-E Daily Nourishing - Calming Hand & Body Lotion ini untuk perawatan kulitku selama kehamilan. Karena si biru cantik ini memang diklaim untuk merawat kulit sensitif, mudah iritasi dan mudah mengalami kemerahan. Sesuai namanya juga Body Lotion ini juga menutrisi kulit (Nourishing) dan menenangkan kulit yang sensitif dan iritasi (Calming). Kebetulan banget suamiku akhir-akhir ini juga kulitnya sering kemerahan karena rajin olahraga jadinya kita berdua barengan pakai juga produk ini.






Kandungan yang terdapat dalam Natur-E Daily Nourishing - Calming Hand & Body Lotion sehingga aman dan cocok untuk kulit sensitif adalah :

Vitamin E Beads, Shea Butter & Vegetable Squalene memberikan efek moisturizer optimal

Extra Blue Daisy bahan aktif yang membantu merawat kulit kemerahan karena iritasi ringan (Bahan aktif ini yang paling berperan untuk merawat kulit sensitif dan tidak ditemukan dalam variant Natur-E lainnya)

Tabir Surya untuk melindungi kulit dari efek buruk sinar UVA - UVB sehingga kulit tetap cerah dan bersinar

Diformulasikan dengan bahan aktif dan diproduksi dengan teknologi modern, dapat digunakan untuk perawatan kulitmu sehari-hari


INGREDIENTS :



Ada bahan-bahan pencerah yang aku temukan dalam Ingredients produk satu ini seperti Glycerin. Bahan lain yang melembabkan kulit diantaranya Globularia Alypum Leaf Extract, Butyrospermum Parkii (Shea) Butter, dan Squalane. Adapun kalau dilihat juga produk ini masih mengandung Cetearyl Alcohol, Fragrance, dan Phenoxyethanol. Dan aku pernah membaca sebuah artikel kalau ketiga bahan tersebut masih aman untuk ibu hamil dan menyusui, jadi gak perlu khawatir untuk pakai lotion ini. Hal yang menggembirakan lainnya kalau aku lihat sih gak ada kandungan Paraben dan turunannya dalam produk satu ini.




PACKAGING :


Botol kemasannya sih masih sama kok dengan variant-variant lainnya. Terbuat dari botol plastik bening yang kuat dan kokoh seperti semen tigaroda, eh gak deng hahaha. Tutup botolnya sama bentuknya flip top seperti variant lainnya. Hanya si Calming ini warnanya dominan biru yang super cantik dan lembut gitu warnanya. Trus dikemasannya ada gambar Blue Daisy Flower yang berwarna ungu-ungu gitu. Overall sih selalu suka sama kemasannya Body Lotion dari Natur-E.

Oiya untuk harganya sendiri gak beda jauh dengan variant-variant lain hanya beda beberapa ribu rupiah saja. Aku beli yang ukuran 245 ml ini diatas 30 ribuan gitu di Toserba Griya dan yang ukuran kecil 100 ml harganya diatas 15 ribuan gitu kalau gak salah soalnya udah lumayan lama juga belinya. Tapi menurutku harganya worth it banget kok, apalagi produknya bagus dan awet berbulan-bulan. Dulu aku beli yang botol besar dari semenjak awal kehamilan dan sampai sekarang sudah hampir 4 bulan masih belum habis juga lho, gila kan awet banget.


TEKSTUR :


Untuk teksur dari Natur-E Daily Nourishing - Calming Hand & Body Lotion ini juara banget menurutku. Teksturnya super lembut, halus, adem banget dikulit dan ada sensasi dingin-dingin segar ketika lotion ini menyentuh kulitku. Lotionnya juga cepet banget meresap ke dalam lapisan kulit, tanpa ninggalin kesan lengket dan greasy seharian. Kulit jadi berasa lembap banget dan seger setelah apply lotion ini kekulit. Lotion ini juga seharian gak luntur rasanya dan saat wudhupun gak berasa licin, artinya lotionnya bener-bener merasap dengan sempurna kekulit. Warna lotionnya juga cantik banget, soft blue dengan butiran berwarna light blue yang bentuknya seperti scrub, konon katanya itu Vitamin E Beads-nya lho.


AROMA :

Wanginya juga super enak banget, kaya wangi bunga-bungaan gitu. Wanginya seger tapi kalm dan memberi efek relaxing juga. Jadi semangat buat lotionan setiap hari.


CARA PAKAI :

Cara pakainya tentu saja baik dipakai sehabis mandi terutama mandi pagi. Karena sehabis mandi itu kulit kita masih lembap jadi lotion akan mudah sekali meresap kekulit yang lembap dan tentu saja hasilnya optimal. Selain aku pakai di kulit leher, tangan dan kaki, aku juga selalu pakai dikulit area dalamku terutama kulit sekitar perut dan paha. Karena selama hamil area kulit sekitar perut seringkala mudah gatal apalagi karena sering bergesekkan dengan karet celana. Gak cuma dipagi hari, malam hari sebelum tidurpun aku kadang suka pakai kok Lotion ini pokonya aku pakai kapanpun kulitku membutuhkan kesegaran dan kelembapan deh.


HASILNYA DIKULIT :


Sama sekali gak pernah kecewa sama hasil dari semua Lotion dari Natur-E terutama sama si Natur-E Daily Nourishing - Calming Hand & Body Lotion ini. Kulitku bener-bener jadi lembap seharian, gak kering sama sekali, gatal-gatal di area kulitku juga jadi berkurang banget, kulit juga jadi lebih halus, seger, lebih kelihatan sehat dan cerah alami. Menurutku bahan-bahan alami yang terkandung dalam lotion ini bener-bener bekerja dengan efektif dikulitku. Senengnya lagi produk ini sudah mengandung tabir suryanya jadi tidak perlu khawatir saat berada di bawah sinar matahari. Selama ini juga kulitku jadi gak kusam walau sering terkena sinar matahari langsung lho. Oiya suamiku yang juga mudah mengalami iritasi dan kemerahan kulit karena rajin olahraga juga seneng banget pakai lotion ini, kulitnya jadi lebih sehat dan seger. Seneng banget bisa pakai Natur-E Daily Nourishing - Calming Hand & Body Lotion bagus banget dikulit. Sepertinya aku bakalan terus pakai si biru cantik ini selama aku hamil deh karena reaksi dikulit sensitifku juga sangat baik dan cocok. Harganya juga yang affordable menjadikan salah satu alasan buatku untuk terus memilih produk Natur-E sebagai perawatan kulitku sehari-hari.

So girls, yang belum mencoba si Blue Daisy ini buruan cobain deh dijamin bakalan syuka banget deh.



Comments

  1. Thank you sist untuk blog review ini....sangat membantu saya banget yang lagi cari lotion yang aman di masa kehamilan saya ini :)

    ReplyDelete
  2. Thank you sist review nya, sangat membantu saya banget yang lagi cari produk lotion di masa kehamilan saya :)

    ReplyDelete

Post a Comment